BKKBN

Buku Panduan SOTH [Sekolah Orangtua Hebat]

  • Posted by:
  • Posted on:
  • Category:
    RegulasiRegulasi
  • System:
    Adobe Reader
  • License:
    Unlimited
  • Developer:
    Cipta Desa
  • Price:
    Gratis 0
  • Views:
    4190

Pentingnya memiliki Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul, berkualitas dan berdaya saing sebagaimana yang diamanatkan Presiden Joko Widodo dalam kebijakan nasional Pembangunan Sumber Daya Manusia telah dituangkan kedalam Rancangan Teknokratik RPJMN 2020- 2024 pada Agenda Pembangunan nomor 1, yaitu Pembangunan sumber daya manusia yang berkualitas dan berdaya saing, dan agenda nomor 2, yaitu karakter bangsa. Secara lebih terperinci lagi diuraikan pada bab V Prioritas Nasional (PN) 4 Revolusi Mental dan Pembangunan Kebudayaan di Program Prioritas (PP) 1 Revolusi Mental dan Pembinaan Ideologi Pancasila, serta dalam Kegiatan Prioritas (KP) 3 Penguatan Ketahanan, Kualitas dan Peran Keluarga dan Masyarakat dalam Pembentukan Karakter Sejak Usia Dini (Bappenas, 2019).

Keluarga Indonesia saat ini menghadapi berbagai tantangan antara lain pernikahan yang tidak disiapkan dengan matang, meningkatnya pernikahan di usia anak (pernikahan dini); kompetensi untuk menjadi orang tua yang masih sangat terbatas, pendidikan masyarakat yang rendah, keterbatasan kondisi ekonomi, serta angka perceraian yang terus meningkat yang pada akhirnya memperbesar resiko orang tua dalam melakukan praktek pengasuhan yang baik. Pengetahuan, sikap, dan keterampilan orang tua yang masih terbatas untuk melakukan pengasuhan yang baik juga akan memperbesar resiko gangguan pada tumbuh kembang anak.

Pembangunan SDM Indonesia yang unggul, berkualitas dan berdaya saing dimulai dari keluarga dengan pembentukan karakter sejak usia dini didalam keluarga. Mengingat semakin pentingnya pembentukan karakter sejak dini dalam keluarga khususnya keluarga balita dan anak maka perlu dioptimalkan peningkatan pemahaman dan penerapan peran melalui “Sekolah Orangtua Hebat di kelompok BKB”.

Agar pelaksanaan Sekolah Orangtua Hebat di di kelompok BKB didi Pusat, Provinsi maupun Kabupaten dan Kota berjalan sesuai sasaran dan terlaksana secara seragam, maka perlu disusun suatu panduan penyelenggaraan.

Berikut kami bagikan Buku Panduan SOTH atau Sekolah Orangtua Hebat dengan ekstensi File Adobe Reader (.pdf) serta bisa Anda edit untuk disesuaikan dengan kondisi daerah masing-masing Desa sesuai dengan kewenangan desa yang diatur dalam perundang-undangan, Buku Panduan SOTH dapat Anda download secara gratis dalam web ini.

Lihat viaGOOGLE DRIVE
Rating

4.8

( 256 Votes )
Please Rate!
Buku Panduan SOTH [Sekolah Orangtua Hebat]

No votes so far! Be the first to rate this post.

Gravatar Image
Jangan pernah berhenti bermimpi, karena tiada yg mustahil selama Qta berjuang menggapainya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *