- Diposting oleh:
- Diposting pada:
- Kategori:
Regulasi, KemendagriRegulasi, Kemendagri - Sistem:
MS Office Excel - Lisensi:
Unlimited - Pengembang:
Cipta Desa - Harga:
Gratis 0 - Dilihat:
11379
Lampiran Permendagri 114 Tahun 2014 tentang Pedoman Pembangunan Desa ini merupakan lampiran yang tidak terpisahkan dalam regulasi tersebut. Dan yang kami bagikan dalam bentuk skstensi MS Excel yang bisa diedit sesuai dengan kebutuhan dan kewenangan yang diatur dalam perundang-undangan.
Format yang dibagikan dengan format excel ini ada 29 sheet yang terdiri dari sheet untuk daftar halaman dan lainnya adalah halaman yang dibutuhkan dalam menyusun perencanaan desa.
Perencenaan desa yang dimaksud adalah RPJM Desa dan RKP Desa. RPJM Desa adalah rencana pembangunan jangka menengah desa yang sifatnya perencanaan selama 6 tahun atau selama kepemimpinan kepala desa terpilih. Sedangkan RPK Desa adalah rencana kerja pemerintah desa yang menjadi turunan dari RPJM Desa yang sifatnya tahunan.
Permendagri 114 Tahun 2014 ini terdiri:
- Data rencana program dan kegiatan pembangunan yang akan masuk ke Desa
- Data Desa
- Daftar sumber daya alam
- Daftar sumber daya manusia
- Daftar sumber daya pembangunan
- Daftar sumber daya sosial budaya
- Rekapitulasi usulan rencana kegiatan Desa dari dusun dan/ atau kelompok masyarakat
- Daftar gagasan Dusun/ Kelompok
- Contoh Sketsa Desa
- Contoh Kalender Musim
- Contoh Bagan Kelembagaan
- Daftar gagasan Dusun/ Kelompok
- Berita acara hasil pengkajian keadaan Desa
- Laporan hasil pengkajian keadaan Desa (Contoh Outline)
- Berita acara penyusunan RPJM Desa melalui musyawarah Desa
- Rancangan RPJM Desa
- Berita acara tentang hasil penyusunan rancangan RPJM Desa
- Berita acara Penyusunan RPJM Desa melalui Musrenbang Desa
- Berita acara penyusunan RKP Desa melalui Musyawarah Desa
- Pagu indikatif Desa
- Program dan Kegiatan pembangunan yang masuk ke Desa
- Rancangan RKP Desa
- Lampiran rancangan RKP
- Proposal Teknis
- Rencana Anggaran Biaya (RAB)
- Pemeriksaan proposal Teknis RAB
- Daftar usulan RKP Desa
- Berita acara tentang hasil penyusunan rancangan RKP Desa
- Berita acara Rancangan RKP Desa melalui Musrenbang Desa
Berikut kami bagikan Lampiran Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 114 Tahun 2014 serta bisa Anda edit untuk disesuaikan dengan kondisi daerah masing-masing Desa sesuai dengan kewenangan desa yang diatur dalam perundang-undangan, Lampiran Permendagri Nomor 114 Tahun 2014 dapat Anda download secara gratis dalam web ini.
Kirmkan sandi untuk pengeditan
Tidak di password kak