Regulasi Desa

Perdes Perubahan APB Desa Tahun 2023

  • Posted by:
  • Posted on:
  • Category:
    RegulasiRegulasi
  • System:
    MS Office Word
  • License:
    Unlimited
  • Developer:
    Cipta Desa
  • Price:
    Gratis 0
  • Views:
    8939

Peraturan Desa atau Perdes Perubahan APB Desa tahun anggaran 2023 dibuat atau disusun oleh pemerintah desa karena terjadi perkembangan yang tidak sesuai dengan rencana anggaran yang telah ditetapkan dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa, karena adanya perubahan pendapatan, belanja dan pembiayaan, perlu dilakukan perubahan terhadap perdesa APB Desa tahun anggaran 2023 sebelumnya.

Selain hal tersebut, yang melatar belakani perubahan perubahan APBDes dengan ditetapkannya perdes adalah pasal 54 ayat (4) Peraturan Bupati Situbondo Nomor 57 Tahun 2018 sebagaimana telah beberapa kali diubah, terakhir dengan Peraturan Bupati Situbondo Nomor 50 Tahun 2021.

Perubahan APB Desa sebagaimana tetap berpedoman pada RKP Desa tahun berjalaan sebagai acuan mutlak dalam perencanaan desa. Sebab, RKP Desa merupakan implementasi dari RPJM Desa yang sifatnya menjadi sebuah keharusan untuk dilaksnakan oleh pemerinatah Desa.

Yang menjadi dasar penyusunan Perdes Perubahan APB Desa tahun 2023, adalah:

  1. Dokumen RPJM desa
  2. PMK Pengelolaan Dana Desa
  3. Perbup Penyusnan APB Desa tahun berjalan

Pada intinya, Perubahan Peraturan Desa tentang APBDes dapat dilakukan apabila terjadi:

  1. keadaan yang menyebabkan harus dilakukan pergeseran antar jenis belanja;
  2. keadaan yang menyebabkan SilPA tahun sebelumnya harus digunakan;
  3. penambahan dan/atau pengurangan pendapatan desa pada tahun berjalan.

Pada Pasal 3, Perdes Perubahan APB Desa Tahun Anggaran 2023, Kepala Desa menetapkan Peraturan Kepala Desa tentang Penjabaran Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa sebagai landasan operasional pelaksanaan Perubahan APB Desa. Artinya Perkades Perubahan APBDes akan menjelaskan secara detai per bidang, sub bidang kegiatan yang akan dilaksnakan oleh pemerintah Desa.

Berikut kami bagikan Perdes Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa atau biasa dikenal dengan APBDes Tahun 2023 serta bisa Anda edit untuk disesuaikan dengan kondisi daerah masing-masing Desa sesuai dengan kewenangan desa yang diatur dalam perundang-undangan, Perdes Perubahan APBDes Tahun 2023 dapat Anda download secara gratis dalam web ini.
— Catatan:
Memperhatikan ketentuan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 20 Tahun 2018 pasal 40 ayat (2) bahwa perubahan APB Desa dapat dilakukan 1 (satu) kali dalam 1 (satu) tahun anggaran.

Lihat viaGOOGLE DRIVE
Rating

4.7

( 126 Votes )
Please Rate!
Perdes Perubahan APB Desa Tahun 2023

No votes so far! Be the first to rate this post.

Gravatar Image
Jangan pernah berhenti bermimpi, karena tiada yg mustahil selama Qta berjuang menggapainya

4 comments

    1. Sama saja kak, hanya berbeda pada sisi Perdes Perubahan RKP Desa dan konsiderannya disesuaikan dengan dasar perubahannya ya kak.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *